Keluarga Kecilku

Keluarga Kecilku

Selasa, 13 Mei 2014

Bubur Susu Saus Pepaya (6 bulan)




Bahan :
  • 1 Sdt Tepung Beras Putih
  • 1 Potong Pepaya
  • 10 ml ASI/Sufor
  • 1 Gelas Belimbing Air Putih

Cara Membuat :
  • Larutkan 1 sdt tepung beras putih dengan 1 gelas belimbing air putih, kemudian masak diatas api kecil
  • Aduk aduk hingga bubur matang dan mengental, jika sudah matang tuang kedalam mangkuk saji
  • Cuci bersih pepaya, kemudian ambil 1 potong bagian saja secukupnya, kemudian kupas
  • Haluskan pepaya yang sudah dikupas (bisa menggunakan blender atau cukup dengan dikerok saja) jika ingin mendapatkan tekstur tidak perlu disaring, tapi jika baby belum bisa makanan bertekstur bisa disaring terlebih dahulu.
  • Bubur tepung beras putih yang telah dituang kemangkuk saji dan suhu mulai hangat dicampur dengan 10 ml ASI/Sufor, aduk hingga tercampur rata
  • Tuang Pepaya yang sudah dihaluskan (saus pepaya) keatas bubur susu didalam mangkuk saji. bubur susu saus pepaya siap dihidangkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar