Keluarga Kecilku

Keluarga Kecilku

Selasa, 16 Desember 2014

Kembali Menulis

Hay my blog ..... setelah empat bulan vakum mencoret coret blogku... akhirnya bisa mencoretinya lagi.... hehehe

ngapain aja aku empat bulan ini? pasti banyak hal menarik yang terlewatkan untuk ku tulis.
4 bulan yang lalu adalah bulan-bulan yang sangat sibuk bagi ibu pekerja seperti aku. tumpukan dokumen diatas meja yang harus segera diselesaikan, audit tahunan yang harus disiapkan, mengurus anak, suami, dan keluarga, anak sakit, masalah kantor, masalah keluarga, masalah keuangan, BBM Naik, hingga masalah negara. semuanya aku alami selama 4 bulan yang lalu. sok sibuk banget sih.... hehehe....

setelah kembali aku jadi bingung mau nulis apa...... hmmmm.....

Rabu, 02 Juli 2014

Bubur Tim Ikan Gabus Masak Kuning (7 Bulan+)


Bahan :
  • Ikan Gabus / Ikan Haruan (Sesuai Feeling aja, kalo yang saya buat pake 1/3 nya ikan gabus ukuran sedang)
  • Labu Kuning (Secukupnya)
  • Wortel ( Secukupnya )
  • Daun Bawang (1 Batang)
  • Daun Seledri (2 Batang)
  • Kunyit (1cm)
  • Jahe (1/2 cm)
  • Laos (1cm)
  • Kemiri 1 Biji)
  • Daun Jeruk (1 Lembar)
  • Bawang Putih (1 Siung Bawang Putih)
  • Keju Cheddar (secukupnya)
  • Beras Putih 2,5 Sdm
  • Air 1 Gelas Belimbing (Jika Menggunakan Slow Cooker)

Cara Membuat:
  1. Kunyit, Jahe, Kemiri, Bawang Putih dihaluskan
  2. Ikan Gabus yang sudah dibersihkan difillet (diambil dagingnya)
  3. Lumuri Ikan Gabus dengan bumbu yang telah dihaluskan, campur dengan daun jeruk dan laos
  4. Masukan kedalam mangkuk tahan panas, dan masukan kedandang yang telah dipanaskan untuk di kukus selama 5-10 menit
  5. Cuci bersih beras, dan sayuran.
  6. Tambahkan 1 Gelas Air kedalam panci Slow Cooker yang berisi beras (Jika Memasak diatas kompor airnya disesuaikan saja)
  7. Masukan Labu Kuning & Wortel yang telah dipotong dadu-dadu kecil
  8. Masak hingga bubur matang
  9. Setelah Matang Tambahkan Parutan Keju diatasnya, dan masukan ikan gabus masak kuning yang sudah di tim tadi, aduk rata dan siap dihidangkan
Gizi yang terkandung didalamnya antara lain:
Vitamin A, Vitamin C, Beta Karoten, Zat Besi, Kalium, Albumin, Protein, Fosfor, Karbohidrat, Kalsium, Lemak.

Selasa, 24 Juni 2014

Bubur Saring Tahu Merah (7 Bulan +)


Bahan:
  • 2 Sdm Beras Merah Organik
  • Wortel Secukupnya
  • Labu Kuning Secukupnya
  • 1 Potong Tahu (Tahu Sutra/Tahu Cina)
  • 1 Siung Bawang Putih
  • 1 Blok Frozen Kaldu Ayam ( Kaldu ayam yang dibuat sendiri dan dibekukan/frozen)

Cara Membuat:
Dengan Slow Cooker:
  1. Kupas Wortel, Labu Kuning, dan Bawang Putih, kemudian cuci bersih
  2. Potong Wortel, dan Labu Kuning dadu-dadu kecil (+/- 1cm persegi)
  3. Bawang Putih dikeprek dan diiris halus
  4. Cuci Tahu dan rendam dengan air panas setelah itu potong dadu-dadu (+/- 1 cm persegi)
  5. Cuci beras merah, setelah bersih masukan bahan-bahan yang sudah disiapkan diatas kedalam tembikar slow cooker
  6. Masukan 1 Gelas Belimbing Air ke dalam tembikar slow cooker dan masukan 1 blok  Frozen kaldu ayam
  7. Masak (+/- 7 jam)
  8. Setelah Matang, saring bubur tersebut menggunakan saringan kawat, dan hasilnya akan seperti gambar diatas.
  9. Cukup untuk 2 porsi

Dengan Kompor:
  1. Kupas Wortel, Labu Kuning, dan Bawang Putih, kemudian cuci bersih
  2. Potong Wortel, dan Labu Kuning dadu-dadu kecil (+/- 1cm persegi)
  3. Bawang Putih dikeprek dan diiris halus
  4. Cuci Tahu dan rendam dengan air panas setelah itu potong dadu-dadu (+/- 1 cm persegi)
  5. Cuci beras merah, Tambahkan air secukupnya, masak diatas api kecil sambil diaduk-aduk.
  6. Jika sudah mendidih masukan bahan-bahan yang telah disiapkan dan aduk-aduk sampai matang 
  7. Setelah Matang, saring bubur tersebut menggunakan saringan kawat, dan hasilnya akan seperti gambar diatas.
  8. Cukup untuk 2 porsi
Gizi yang terkandung didalamnya antara lain:
Beras Merah:
  • Vitamin B1, B6, B12 Tinggi sebagai pembentuk energi yang membantu perkembangan tubuh bayi
  • Serat & Protein Tinggi sangat baik untuk pencernaan & Tumbuh Kembang bayi
  • Zat Besi yang tinggi untuk memenuhi kebutuhan zat besi pada bayi
  • Zat Tiamin yang tinggi untuk membantu perkembangan jaringan syaraf dan jantung bayi
  • Zat Fosfor yang tinggi untuk membantu pembentukan rangka bayi
  • Mineral Magnesium & Mangan yang tinggi untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan rambut, gigi, otot, dan tulang pada bayi
Wortel & Labu Kuning:
  • Vitamin A, Vitamin C & Beta Karoten berguna sebagai kesehatan mata, kulit, kekebalan tubuh, reproduksi, dan anti oksidan
  • Zat Besi sebagai pembentukan darah dan Hemoglobin (HB)
  • Kalium menjaga metabolisme keseimbangan air dan elektrolit dalam tubuh

Tahu:
protein, lemak, karbohidrat, kalori dan mineral, fosfor, vitamin B-kompleks seperti thiamin, riboflavin,  vitamin E, vitamin B12, kalium dan kalsium (yang bermanfaat mendukung terbentuknya kerangka tulang).

Bawang dan Kaldu sebagai penguat rasa agar lebih gurih, karena makanan untuk bayi belum boleh diberi gula & garam

Senin, 09 Juni 2014

Puree Pear Naga Merah (6 Bulan+)



Bahan :
  • 1/2 Buah Pir Xiang Li
  • 1/4 Buah Naga Merah

Cara Membuat :
  1. Cuci buah pir, kemudian belah 2 ambil 1/2 nya saja, Kupas, dan Potong Potong
  2. Kukus buah pir kedalam dandang yang telah dipanaskan +/- 5 menit
  3. Haluskan buah pir kukus menggunakan blender atau alat penghalus makanan lainnya
  4. Cuci buah naga merah ambil 1/4 nya saja, Pisahkan daging buah dengan kulitnya dan potong-potong
  5. Haluskan buah naga merah menggunakan blender
  6. Saring buah naga merah agar biji kasarnya terpisah
  7. Note : menghaluskan menggunakan blender tidak perlu ditambahkan air lagi, karena nanti teksturnya akan terlalu encer

Cara Penyajian :
  1. Tuang buah naga merah yang telah disaring kedalam mangkuk saji
  2. Tuang buah pir yang telah dihaluskan kedalam mangkuk saji
  3. Bentuk penyajian bisa seperti gambar diatas atau langsung dicampur juga bisa

Senin, 26 Mei 2014

Reaksi Alergi Hafidz Menu MPASI 6 Bulan

Sudah 1 bulan Hafidz belajar makan menu MPASI, nah gambar diatas adalah reaksi alergi yang dialami Hafidz untuk beberapa makanan antara lain:

Pisang : 
  • Pertama kasih makan pisang pakai jenis pisang ambon, setelah dikupas dikeruk bagian luarnya yang kasar dan dimakan siemak.
  • Dikeruk daging buahnya, tapi garis hitam alias bijinya jangan dikasihkan
  • Si Hafidz sih mau aja dikasih makan pisang, walau ekspresi wajahnya cengar cengir meringis gitu.
  • Keesokan harinya dia tidak BAB/pup.
  • Awalnya saya kira biasa, ternyata sampai 3 hari dia ga BAB/pup.
  • Langsung saya hentikan dihari keduanya, jadi saya ganti dengan pepaya yang terbukti ampuh melancarkan pencernaan.

Bayam Merah :
  • Pertama kasih sayur, saya memilih bayam merah
  • Hafidz makannya lahap, bangga dong sebagai emak si anak suka dan bisa makan sayur
  • Setelah makan Hafiz bobo, nah pas lagi bobo saya perhatikan kenapa diwajahnya muncul ruam-ruam merah, saya kira karena nyamuk.
  • Keesokan harinya saya kasih lagi tu si bayam merah, alhasil ruam merahnya tambah banyak.
  • Positif sudah si Hafidz alergi bayam merah. 
  • Saya obati dulu alerginya, pakai obat luar aja, setelah sembuh baru saya coba kasih bayam hijau, dan aman ternyata. bearti Hafidz hanya alergi pada bayam merah, bayam hijau tidak alergi.

Ubi Madu Cilembu :
  • Karena susah cari ubi ungu, akhirnya saya berinisiatif beli ubi madu cilembu.
  • Pas dibuatin Puree Ubi Madu, Hafidz lahap banget makannya, sayangnya besoknya dia tidak BAB/pup lagi.
  • Ah saya coba lagi dihari kedua, pas hari ketiga ternyata masih sama Hafidz belum BAB/pup juga.
  • Positif sembelit nih, kalo dibiarin bisa tambah keras fesesnya, tambah susah keluarnya, akhirnya saya hentikan dan saya beri sari buah pear, dan puree pear. alhamdulillah manjur walaupun kasihan melihatnya meringis saat mengejan, dan fesesnya memang benar-benar keras.

Dari pengalaman alerginya Hafidz saya tetap akan kasih makanan tersebut, tapi dilain waktu, supaya dia familiar dan tetap bisa makan-makanan itu. :)

Minggu, 18 Mei 2014

Bubur Bening (Sayur Bening) (6 Bulan+)





Bahan :
  • Wortel
  • Kentang
  • Labu Kuning
  • Bayam Hijau
  • Kencur
  • Tepung beras putih 
  • (Takarannya lihat gambar ya, soalnya pake insting kira-kira aja, hehehe)


Cara Membuat :
  • Cuci Wortel, Kentang, Labu, Kencur, dan Bayam Hijau
  • Potong wortel, kentang, kencur, dan labu secukupnya kemudian kupas kulitnya
  • Potong wortel, kentang, dan labu dadu-dadu, untuk kencur cukup 2 iris tipis saja. Petik daun bayam hijau secukupnya (disini saya memakai 1 batang saja tapi yang diambil hanya daunnya)
  • Rebus dalam air mendidih wortel, kentang, labu, dan kencur sampai lunak, kemudian masukan bayam, jika bayam sudah terlihat layu angkat (bayam jangan dimasak lama-lama ya)
  • Haluskan sayuran yang sudah direbus menggunakan blender/food processor/dipenyet-penyet/disaring
  • Larutkan 1 Sdt Tepung beras putih dengan 1 gelas belimbing air, masak dengan api kecil, aduk-aduk sampai matang dan mengental
  • Masukan Bubur tepung beras dengan sayuran yang sudah dihaluskan kedalam mangkuk, aduk sampai rata
  • Bubur bening (Sayur Bening) siap disajikan :)

Pengalaman saya:
si hafidz suka dan doyan banget kalau dibikin bubur ini, pas saya cicipin rasanya manis, dan segar karena ada kencurnya, saya campur kencur supaya perutnya enakan, tidak kembung, tidak mudah masuk angin, dan menambah nafsu makan. resep ini jadi masuk daftar menu favorit hafidz :)


Puree Pear (6 Bulan)


Bahan :
  • 1/2 Biji Pear Xiang li (Pear Jambu/Pear Hijau)
  • 10 ml ASI/Sufor

Cara Membuat :
  • Cuci bersih 1 biji pear xiang li kemudian belah menjadi 2, ambil setengahnya saja, setengahnya lagi simpan dikulkas
  • Kupas kulitnya, buang bijinya, potong dadu-dadu dan kukus +/- 10 menit
  • Haluskan pear yang telah dikukus menggunakan blender/Food processor/dipenyet-penyet kemudian disaring
  • Masukan pear yang telah dihaluskan kedalam mangkuk dan campur dengan 10 ml ASI/Sufor
  • Puree Pear siap disajikan :)